beli drawing pad, dari tokonya bilang merek goojodoq, setelah sampai, ternyata mereknya tidak sesuai dengan yang ditawarkan di toko online-nya.
di dalam box-nya cuma ada drawing pad, kabel, dan buku manual bertulisan china.
coba pake google lens, google translate, hasil terjemahan manual booknya ga terlalu memuaskan.
akhirnya langsung colok ke USB. coba pakai stylus-nya, tidak ada reaksi.
gue pake linux ubuntu.
coba geser geser stylusnya, ga ada reaksi.
ketika pencet 2 tombol ter-atas, ada reaksi.
nah berarti drawing pad-nya ini terdeteksi, cuma konfigurasinya ga pas.
lalu coba di komputer yang pakai windows OS.
begitu dicolok ke USB, langsung muncul pointer stylusnya.
nulis bisa, pressure pen-nya pun bisa tebal-tipis.
senang.
tapi masih penasaran kenapa di linux ga bisa.
akhirnya googling dan cari-cari, didapat beberapa saran. salah satunya mengedit file config.
setelah confignya diset, voila!, tampil pergerakan pen stylusnya.
senang.