bukan hanya disney yang punya frozen, gue juga punya; yaitu frozen shoulder :D
apakah frozen shoulder itu? kira-kira artinya: nyeri sendi bahu.
kalo diterjemahin sebagai bahu kaku sih bisa aja, tapi khan ga menonjolkan 'sakit'nya. makanya gue bilang lebih tepat kalo frozen shoulder itu diartiin sebagai nyeri sendi bahu.
kira kira menjelang april 2015 gue merasa ada yang ga beres sama bahu gue, kalo tangan gerak mendadak maka terasa nyeri di bahu. trus lama-lama gue kesulitan untuk buka dan lepas baju, nyerinya ga keruan.
tapi ya gue dengan dudulnya membiarkan aja dengan harapan nanti mungkin sembuh, maka diolesilah counterpain, dsb, dsg.
ternyata berbulan berbulan kemudian sakitnya masih dan semakin parah, tidur juga ga nyaman.
akhirnya gue pergi ke sebuah rumah sakit yang punya bagian fisioterapi. baru kali ini gue fisioterapi di situ, di rumah sakit lain biasanya sebelum mulai fisioterapi harus dicheck dulu sama dokter, nah di rumah sakit ini, karena ada sarjana fisioterapinya, gue ga melalui check dokter, langsung ke fisionya.
trus diduga gue mengalami infeksi sendi. dibilang infeksi karena ada rasa 'lebih panas' ketika bahu disentuh.
untuk selanjutnya dilakukan terapi mesin (seperti listrik, panas, ultrasound), dan juga terapi supaya power dari tangan yang bermasalah bisa kembali lagi (tarik, dorong, tahan).
tapi baru beberapa sesi, ternyata gue udah ga bisa lagi meneruskan program fisioterapi gue. maka, terhentilah beberapa waktu.
karena gue masih merasa nyeri, akhirnya gue coba cari lagi deh tempat fisioterapi yang lain, siapa tau ada yang bisa lebih manjur.
setelah browsing, ketemu klinik khusus fisioterapi dekat rumah.
sampai di sana, ketemu dokter dan kemudian di USG. wah keren, USG.
dari hasil USG terlihat otot sendi gue kaku, ga fleksibel, dengan perbandingan bahu gue yang satu lagi. dan dokternya menyebut hal ini adalah frozen shoulder.
dan terapinya agak mirip dengan fisioterapi yang di rumah sakit sebelumnya, kecuali ada satu yang beda, yaitu terapi laser.
laser ini untuk memicu regenerasi sel. dan untuk orang yang punya kanker gak boleh pakai ini.
lalu selain terapi mesin, gue disuruh excercise, supaya ototnya dilatih kembali.
beda dengan terapi yang di rumah sakit, dimana yang dilatih adalah power. yang ini yang dilatih adalah supaya otot lentur kembali.
tapi gue penasaran apa penyebabnya.
dokter sendiri ga bisa tau, apalagi sudah lebih dari 6 bulan dari awal sakitnya. tapi kemungkinan karena repetitive injury.
setelah gue pikir2 mungkin ini penyebabnya.
gue sering gotong aqua galonan pake satu tangan. trus juga nahan motor ketika turunan.
betapa kagetnya gue dikabarin sama zulfan, kalo arief masuk UGD trus ICU di RS Jantung Harapan Kita.
arief dari dulu emang gue kenal suka olahraga, terutama basket - ga merokok pula. jadi harusnya - sehat. makanya gue kaget banget.
ceritanya, jam 10-an malam, arief main futsal di kuningan village. trus dia merasa sesak. setelah dibawa duduk, istirahat, ternyata sesaknya ga berkurang, udah dibawa jalan pelan dan minum teh manis hangat, tetep gak berkurang. btw, sakit sesak yang dirasakan arief itu bukan pada jantung, tapi pada dada atas tengah.
langsung dia berinisiatif untuk minta diantar ke RS MMC yang memang jaraknya tidak berapa jauh dari kuningan village tersebut.
sampe di UGD, arief langsung didiagnosa terkena serangan jantung, dan langsung diberi pertolongan pertama untuk membuka jalur darah?/udara? sehingga yang penting alirannya ga tertutup. karena pada saat itu, saluran udara?/darah? nya tersumbat 100%.
dikeluarganya dia bisa dibilang ga ada yang mempunyai historical background berpenyakit jantung, apalagi dia suka berolahraga. dokternya pun heran kenapa bisa mengalami 'serangan' jantung tersebut.
source : http://www.web-books.com
disebut serangan mungkin tidak tepat. menurut cerita mei, dokternya menyimpulkan bahwa gumpalan lemak yang menempel pada saluran dekat jantung terlepas / tersentak tiba-tiba karena pergerakan arief ketika bermain futsal. kata mei lagi, dikarenakan juga main futsal itu bayar jam-jam-an, jadi sayang banget ketika jamnya tiba gak langsung main. walhasil disinyalir gak ada pemanasan yang cukup.
terlepasnya lemak yang menempel pada pembuluh darah?/udara? tersebut mengakibatkan luka. luka berdarah, dan kemudian darah ini menggumpal menutup saluran udara?/darah?.
alhamdulillah arief bergerak cepat untuk minta diantar ke UGD. dari beberapa orang yang mengalami serangan jantung seperti benyamin s, basuki, adjie massaid ketika berolahraga (sepak bola - futsal), mereka tampaknya terlambat menyadari bahwa sesak mereka itu berbahaya dan tidak mengambil tindakan menuju rumah sakit secepatnya.
dari sekian anatomi wanita yang paling menarik bagi pria kemungkinan besar salah satuduanya adalah buah dada.
trus kalo ditanya kenapa? entah lah gue ga bisa jawab, naluri kali', :)
selain menimbulkan rasa ingin tau, juga menimbulkan banyak rasa penasaran,
banyak hal-hal yang berkaitan dengan buah dada yang gue ga tau sama sekali.
misalnya apakah buah dada bisa berubah besar dan kecil secara ekstrim?
biarpun kappa bilang "banyak ce yang lebih memilih untuk punya buah dada yang tidak terlalu besar", tapi banyak juga ce yang sangat sangat mengharapkan buah dadanya besar. dengan begitu mereka akan lebih pede.
ini bisa dilihat dengan banyaknya iklan pembesar buah dada di tivi dan koran.
atau misalnya dari segi fashion, emangnya kalo ce pake baju yang mirip kemeja, tapi dua atau tiga kancing bajunya ga dipasang emangnya gak bakalan ada yang tersembul terintip apa? emangnya kalo kaya' gitu pake bra apa?..
ngomong-ngomong soal bra, tahukah kalo bra adalah satu-satunya pakaian dalam yang bisa dicobain dulu.
waktu
itu gue aja sampe heran, koq boleh ya, pakaian dalam dicobain.
atau misalnya pake gaun yang backless, emangnya ga bisa melorot apa? .dan banyak pertanyaan pertanyaan ajaib lainnya yang bisa gue lontarkan.:D
:P
mungkin perlu pendapat richoz dari sisi pandang superhero mengapa banyak superheroine yang mempunyai buah dada yang besar. apakah itu merupakan salah satu 'senjata' mereka melawan musuh, terutama supervillain yang co, sehingga musuhnya agak lengah karena terlalu fokus pada satu dua titik saja
dan jangan lupa apakah ayam perlu buah dada juga untuk menarik perhatian lawan jenisnya?
salah seorang rekan kerja gue waktu di bandung menantang gue untuk melakukan hal yang dia minta,
temen : coba ucapkan "susu", tapi sambil lidahnya di keluarin.nyaris satu ruangan ketawa ngakak, kecuali gue. ha? kenapa? .. taunya "nenen" itu dalam bahasa sunda adalah buah dada. dan "susu" pun dalam bahasa sunda adalah buah dada :D
gue: huhu ..
temen : susah khan?..
gue: iya, trus gimana?
temen: gini caranya, "nenen"
tapi mungkin seharusnya isman bisa menceritakan humor yang lebih lucu lagi
penyangkalan: tampaknya gue akan menyesal telah memposting tema ini, tapi karena penasaran akan tweet nya treespotter mengenai tema boobs dalam bahasa indonesia, akhirnya gue coba juga :D