banyak nya orang yang menikah pada tanggal 7 juli 2007 menjadi fenomena tersendiri. tanggal tersebut dibilang melambangkan hal yang bagus karena berformat 7-7-7. sampesampe ada yang maksa untuk nikah subuh! gile..[1]
beuh! format bagus dari mana? jelasjelas tahun 2007 ada angka 2 dan ada angka 0 dua biji. kalo beralasan 2007 khan disingkat 07. nah! dari situ terlihat itu -- menyingkat 2007 supaya jadi 07 atau 7 -- adalah stereotype yang pengen menggampangkan sesuatu dengan menyingkat nya.
ada juga kalo mau tanggal cantik, nih : 20 juli 2007 , 20.07.2007 .. keren khan ? ;)
related news : tanggal 7-7-7 bagus untuk pesta nikah
di kotanya, ggak banyak berubah, kecuali mal -- waktu terakhir gue di palembang dulu -- masih sepi, sekarang udah rame, plus nambah 1(?) mal baru.
persiapan H-1.
ada tradisi dimana pengantin pria & wanita, kuku (dan tangan serta kaki) di beri inai (pacar arab). err.. gue cuma kuku (tangan kaki) doang, sementara ran pakai di kuku, telapak tangan, dan sepanjang telapak kaki (dibawah mata kaki)
ada tradisi betangas, yaitu sauna dengan menggunakan bahan rempah rempah. unlucky me susah banget nyari salon yang bisa memberikan pelayanan betangas ini untuk pria. karena biasanya pria melakukan tradisi ini di rumah sendiri. akhirnya sauna standar aja.
dan komentar jujur yang muncul setelah gue sauna, "yah , gak ada bedanya"
ya iya lah. gimana mo beda, cuma sekali sekalinya ..hehe :P
ada satu lagi tradisi. orang palembang, menikah (acara resepsinya) dihari minggu. jadi pas ketemu orang, nanya, nikah kapan, dan dijawab sabtu, mereka agak agak heran.