lagi nonton tipi,
terus tiba tiba 'muncullah' iklan ini. yang ngegrab my attention sebenernya scene awal iklan tersebut memperlihatkan talentnya yang baru bangun tidur1).
koq tampangnya familiar yah..?..
terus scene berikutnya menampilkan : dian sastro...
ya iya lah! familiar ;) :D
scene berikutnya banyak menampilkan para talentnya yang tersenyum.
karena kaya'nya tema nya adalah : "senyum", langsung aja gue tuduh itu adalah tvc pasta gigi.
karena terakhir iklan yang senyam senyum yang gue tau adalah iklan pepsodent.
karena faktor dian sastro dan memang scene nya bagus bagus, apalagi sekilas gue liat ada super yang ditampilkan bahwa iklan tersebut di sutradarai nia dinata, ya..gue tonton sampe abis. dan ..ternyata ...bukan iklan pasta gigi!, ternyata iklan psa nya pertamina
terus ada yang ngeganjel pikiran gue..
iklan yang ditampilkan pepsodent koq senyum para talentnya ga setulus dan sesumringah talent di psa nya pertamina itu ya?..
apakah pengaruh dian sastro?, yang padahal munculnya ga banyak,
apa karena faktor nia dinata sebagai sutradara handal?
jadi kalo disuruh milih tvc pasta gigi mana yang paling bagus, gue akan memilih psa nya pertamina, tapi sayang nya psa pertamina bukan tvc pasta gigi :P
1)jaman gue masih single dulu, gue dan sigit punya asumsi, bahwa seorang cewek [hanya] bisa diliat aslinya ketika sesaat baru bangun tidur. saat belum cuci muka, saat belom ada polesan di muka. saat itulah kita bisa menilai cewek tersebut setulus hati
melihat cewek [apalagi yang lagi ditaksir] baru bangun tidur, priceless ;)