apa jadinya kalo melakukan tiga hal pertama kali - for the first time - diwaktu yang bersamaan di lokasi yang sama?
itulah yang gue lakukan dihari sabtu kemarin. gue menghadiri acara TEDxJakarta di @america di Pacific Place.
apa itu TED? TED adalah singkatan dari Technology Entertainment Design. yaitu konferensi / seminar yang menampilkan orang-orang dari 3 bidang tersebut. dan TEDx, dengan x nya berarti yang mengadakan acara TED secara independen.
dan di Jakarta, TEDxJakarta sudah mengadakan banyak seminar sebelum-sebelumnya, dan barulah yang ini gue usahain datang. untuk acara ini, TEDxJakarta menampilkan video TED yang baru saja berlangsung beberapa hari sebelumnya. Jadi ngga pembicara live seperti sebelum-sebelumnya.
pembicara pertama yang ditampilkan adalah Antonio Damasio yang merupakan seorang neurolog. buset. nggak ngerti. sampai pembicara kedua pun masih susah ngerti. barulah pembicara ke-4. Deb Roy yang menampilan penelitian dia mengenai bagaimana bahasa 'tumbuh'. jadi dia merekam kehidupan keluarga dia, terutama anaknya, dari mulai setelah lahir sampai 3 tahun. hasilnya adalah dia berhasil mentrack back kata yang diucapkan si-anak sampai ke kata awalnya. yang dipresentasikan adalah kata 'water' yang ditampilkan dari si anak ketika baru bisa ngomong 'ga ga' yang kemudian ternyata berkembang jadi kata 'water'. dan juga menampilkan statistik, dimana saja kata 'water' diucapkan paling banyak, dan statistiknya ditampilkan secara tiga dimensi.
ok, sekarang @america. apa pulak tuh? @america - dibacanya "at america" adalah pusat kebudayaan amerika serikat yang mengkhusukan diri menampilkan informasinya dengan teknologi (dimana biasanya pusat kebudayaan menampilkan sebagian besar informasinya dengan buku). di @america ini menyediakan bermacam-macam teknologi, mulai dari layar sentuh, sampai ke google earth yang bisa dikendalikan menggunakan semacam joystick.
selain itu juga bisa meminjam iPad untuk dipergunakan selama berada didalam lingkungan @america. canggih lah pokoknya.
yang agak gue sesalkan adalah penggunaan kata "@america" a-keong america. soalnya kalo @america dimasukan di google search, walhasil google hanya menampilan search result yang mengandung kata 'america'. biarpun udah dikepit dengan dua tanda petik, tetep google hanya menampilkan search result dari 'america' bukan '@america'.
dan juga membuat rancu pertwitteran. soalnya account resmi @america di twitter adalah @atamerica. riweuh.
dan pacific place. satu dari sekian banyak mall di jakarta yang belum pernah gue kunjungi. jauh sebelumnya gue ternyata pernah bikin strip comic dengan tema pacific place :D
parkiran motor untuk ke pacific place ga ada. yang ada beberapa meter disekitar situ ada tempat penerimaan parkiran motor. siallnya gue salah bawa STNK. setelah izoel ngomong ke penjaganya. lalu sipenjaga menuliskan "no STNK" di karcis parkir gue. setelah parkir berjalan kira-kira setengah blok barulah sampai ke gedung mall.
ketika sedang buka yahoo messenger di henpon, gue nggak sengaja mengklik sesuatu link yang mengarah ke sebuah survey yang dilakukan oleh pihak ketiga yang bekerja sama dengan yahoo.
karena udah terlanjur kebuka, dan blazer - default browser di henpon gue - sama sekali ga bisa multitab, gue coba isi survey nya.
survey nya menggunakan bahasa indonesia, karena itu gue akhirnya tertarik untuk menjawab pertanyaan yang disediakan.
pertanyaan pertanyaannya standar, sampe ketika nanyain soal pendapatan.
pilihan yang ada membingungkan gue. disitu tertulis $ (dollar) dan juga mil - kemungkinan besar singkatan dari million yang artinya juta.
batas atas pilihan terkecil adalah 'kurang dari $2.8 mil' , wuah! :o
kalo sekilas berarti '2,8 juta dollar'!, gede amat batas atas minimalnya.
setelah sempat bingung sebentar, mungkin maksudnya 'kurang dari Rp2,8 mil' atau 'kurang dari Rp2,8 juta'. nah kalo pilihan itu barulah wajar.
ternyata si translator nya [berharap bukan mesin penterjemah :P] tampaknya kelewatan menterjemahkan $ (dollar) dan mil (million) :)
netpreneur indonesia kaya'nya lagi getol getolnya berkembang dan menjamur. selain kearah yang positif ada juga yang mengarah tidak positif. salah satu nya dengan memproduksi website yang berisi foto foto / video amatir yang fulgar. website dengan deskripsi berbau porno di harapkan akan meningkatkan traffic ke web mereka.
gue gak tau apakah google / gmail memperbolehkan text ad yang merupakan website porno. tapi itulah yang sering muncul di gmail ketika gue membuka salah satu milis dari gmail.
kalopun ternyata ga boleh, berarti emang bener bahwa "google ga bisa berbahasa indonesia" hehhe :P
milis tersebut gue kasi label 'mancrut' karena memang itulah namanya, milis fansnya manchester united. tapi setiap buka label tersebut, sponsored link yang muncul lebih banyak yang terkait dengan website porno tersebut dibanding sponsored link yang berhubungan dengan manchester united :D